Puluhan Mahasiswa Solok Gelar Aksi Damai Menolak Kenaikan BBM

Aksi demo mahasiswa Solok yang dikawal ketat polisi.
Aksi demo mahasiswa Solok yang dikawal ketat polisi.

Kota Solok, Editor.-  Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Solok, menggelar aksi damai dan menolak naiknya harga BBM, Jum’at, 9 September 2022, di DPRD kota Solok.

Dalam aksinya itu, mahasiswa diterima oleh ketua DPRD kota Solok, Hj. Nurnisma didampingi wakil ketua Bayu Kharisma, dan Efriyon Coneng, serta anggota dewan yang terhormat lainnya, Rusdi Saleh dan Irwan Sari In.

Dalam orasi yang disampaikannya, mahasiswa menolak kebijakan pemerintah terkait naiknya harga BBM. Karena menurut mahasiswa naiknya harga BBM itu sangat berdampak pada masyarakat yang hidup digaris ekonomi kebawah.

Mahasiswa meminta anggota DPRD kota Solok untuk menyampaikan aspirasinya itu kepada Presiden atau kepada pimpinan masyarakat yang lebih tinggi.

Menyikapi aspirasi yang disampaikan itu, ketua DPRD kota Solok mengatakan, pihak legislatif setempat juga merasakan apa yang dirasakan oleh mahasiswa, oleh sebab itu, ia berjanji akan menyampaikan aspirasi tersebut kepada presiden melalui lembaga yang lebih tinggi.

Disela kesempatannya itu, Hj.Nurmisma juga mengapresiasi kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat, dan dikatakannya, naiknya harga BBM itu juga berdampak kepada seluruh aparatur pemerintahan yang ada.

Dari liputan media ini, aksi damai mahasiswa itu mendapat pengawalan ketat dari jajaran Polres Solok kota. Orasi atau aksi damai diakhiri dengan penanda tanganan naskah penolakan kenaikan BBM oleh perwakilan mahasiswa dan pihak DPRD Kota Solok.** Gia

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*