
Padang, Editor.- Aksi sosial donor darah yang dilaksanakan Relawan Sukarela Donor Darah UNP bekerjasama dengan Bank Mestika di UNP kemarin (Selasa 30/4) pecahkan rekor darah di Sumatera dan berhasil mengumpulkan 1300 kantong darah.

“Ini kegiatan donor yang paling spektakuler dan pantas diberikan apresiasi,” kata Zaiful Zakaria, Kaetua Harian PMI Kota Padang saat dihubungi via telepon , Rabu siang (1/5).
Lebih lanjut dijelaskan Zaiful, pada kegiatan donor darah dalam rangka HUT Bank Mestika tersebut, coordinator pelaksana WR 3 UNP Prof. Ardipal dan PMI Kota Padang memang menargetkan bisa mengumpulkan 1300 kantong daarah yang sangat dibutuhkan masyarakat, terutama pasien kurang mampu untuk pengobatan penyakit kronis. Apalagi saat bulan puasa dimana kebutuhan terhadap darah terus meningkat, sementara pendonor kurang.
“Alhamdulillah. Meski hanya berhasil mengumpulkan 1200 kantong darah, hal itu tersebut tercapai dan memecahkan rekor kegiatan donor se Regional Sumatera,” jelas Zaiful Zakaria, mantan ASN di Dinas Pendidikan Sumbar yang aktif dalam bebagai organisasi social kemasyarakatan, terutama donor darah.
Menurut Zaiful, target tersebut bisa saja tercapai, bahkan bisa lebih bila petugas medis sanggup melayani pendonor yang masih banyak menunggu giliran menyumbangkan darahnya. Namun karena telah melakukan tugasnya sejak pagi sampai jam 21.00 WIB, para petugas tersebut terpaksa menghentikan bhakti sosial donor darah tersebut.** Rhian
Leave a Reply