TSR 14 Kab. Solok Kunjungi Mushalla Banto, Lima Lunggo

Lembang Jaya, Editor.- Tanpa keikutsertaan masyarakat, apapun program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah tidak akan berhasil karena pembangunan tidak bisa hanya dilaksanakan pemerintah.

Hal itu dungkapkan Sekdakab Solok M. Saleh dalam sambutannya pada kunjungan Tim Safari Ramadhan (TSR) 14 Kab. Solok di Mushalla Banto, Nagari Limau Lunggo, Kec. Lemang Jaya, Senin (20/6).

Ikut hadir pada kesempatan itu Kepala BKD Emrizal, Kepala Kesbangpol Erizal, Kab. Solok, Camat Lembang Jaya, Wali Nagari Limau Lunggo dan beberapa pejabat lainnya. Sementara tiga anggota DPRD Kab. Solok yang tertera dalam daftar TSR 14, hanya Dendi, S.Ag, MA yang hadir. hadir pada kegiatan yang juga bertujuan menjemput aspirasi masyarakat tersebut.

Lebih lanjut dikatakan M. Saleh, visi dan misi Kab. Solok juga harus didukung dengan empat pilar pembangunan yang telah dicanangkan sebelumnya. Yaitu pembangunan bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi kerakyatan dan tranparansi informasi.

“Apapun program pembangunan yang dilaksanakan, pemerintah daerah harus mensosialisasikannya kepada masyarakat. Tidak ada yang harus ditutupi agar masyarakat tahu dan berperan perta dalam pembangunan tersebut,” kata M. Saleh.

Diakhir sambutannya M. Saleh menyerahkan bantuan Pemkab Solok sebanyak Rp 6 juta untuk pembangunan mesjid, Rp 750.000,- untuk biaya Pabukoan dan sejumlah Al Qur’an serta buku keagamaan lainnya.

“Meski jumlahnya tidak cukup untuk biaya pembangunan yang diharapkan, mudah-mudahan bisa menjadi tambahahan dana pembangunan mushola ini,” pungkas M. Saleh.

Tampil sebagai penceramah pada kesempatan itu anggota DPRD Kab. Solok, Dendi, S.Ag. MA dengan materi keutamaan puasa pada bulan Ramadhan dan pentingnya ilmu agama dalam menjalankan rukun Islam. ** Rhian

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*