
Batusangkar, Editor.- Bupati Tanah Datar diwakili Kepala Badan Keuangan Daerah (BPD) Tanah Datar Ardion Nurdal, SE menjadi Inspektur Upacara Senin pagi di Lapangan Upacara SMA Negeri 3 Batusangkar, bertempat di Lapangan Upacara sekolah tersebut Senin (4/3).

Kegiatan itu merupakan kepedulian bupati Tanah Datar terhadap pendidikan guna memberikan motivasi bagi seluruh siswa mulai dari tingkat SMP/MTs,SMA/SMK dan MA yang akan mengikuti Ujian Nasional untuk tingkat SMA/MA akan dilaksanakan pada tanggal 1, 2, dan 8 April 2019, SMK pada tanggal 25 sampai dengan 28 Maret 2019 sedang untuk tingkat SMP/MTs pada tanggal 22 sampai dengan 25 April 2019 yang akan datang.
Upacara bendera tersebut juga diikuti oleh Wali nagari Baringin H.Irman Idrus,Ketua BPRN Nagari Baringin serta seluruh siswa SMAN 3 Batusangkar mulai dari kelas X sampai kelas XII

Bapati Tanah Datar dalam arahannya yang disampaikan oleh Ardion Nurdal mengatakan. pada hari ini Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi dan wakil Bupati Zuldafri Darma beserta para penjabat eselon I menjadi inspektur upacara di 14 Sekolah SMA/SMK di Kabupaten Tanah Datar hari ini dan juga pada hari Senin yang akan datang. Tujuannya adalah untuk memberikan motivasi bagi siswa kelas XII yang akan mengikuti Ujian Nasional pada bulan Maret dan April tahun ini.
Untuk itu kita mengharapkan agar seluruh siswa yang akan mengikuti UN mempersiapkan dirinya dalam mengikluti UN tersebut agar bisa lulus dengan nilai yang baik dan juga diterima diperguruan tinggi yang faforit di seluruh Indonesia.

SMAN 3 Batusangkar yang merupakan sekolah program keunggulan yang setiap tahunnya untuk tingkat Sumatera Barat berada di rengking lima besar dalam kelulusannya dan juga nilai UN nya maka pemda Tanah Datar mengharapkan untuk tahun ini akan bisa mempertahankan prestasinya dan kalau dapat SMAN 3 Batusangkar ini bisa berada di rengkin 3 besar terbaik di Sumatera Barat, Ardion.
“Untuk mencapai itu diperlukan kerja keras baik itu oleh siswa, para guru dan juga orang tua siswa. Pemerintah Daerah berkomitmen tidak ada satupun Siswa SMA/SMK dan MA yang berprestasi di kabupaten Tanah Datar ini tidak bisa melanjutkan pendidikannya keperguruan tinggi.karena Pemerintah Daerah akan membantu pendidikan siswa-siswa berprestasi tersebut sampai tamat di perguruan tinggi,” ujar Ardion.

Ditambahkan Ardion, Pemerintah daerah mengharapkan agar para siswa kelas XII untuk tidak bermain-main lagi dan juga pemda tidak mengharapkan adanya siswa yang akan mengikuti UN melaksanakan UN nya di Rumah Sakit dan juga di kantor polisi dikarenakan adanya Kecelakaan Lalu lintas dan juga terjerat kasus yang melanggar hukum.
“Saya mengharapkan kepada siswa kelas XII SMAN 3 Batusangkar ini mulai saat ini untuk meminta maaf dan juga memohon doa restu kepada kedua orang tua untuk mengikuti UN,” harap Ardion.
Seusai upacara dilanjutkan dengan penyampaian ucapan selamat oleh Bupati Tanah Datar kepada Siswa-siswa SMAN 3 Batusangkar yang memperoleh juara di OSN SMA/MA sekabupaten Tanah Datar tahun 2019.

Untuk bidang studi Matematika Abilya Amanda mendapat rengking 2 besar dan Difo Faizi Pratama peringkat III,Bidang Study Fisika Alex Pabilo peringkat Pertama dan Delvia Hardaningsih peringkat II,Bidang Study Kimia Oza Nori Nomya peringkat pertama, Nadhia Wihelga peringkat II dan Husnul Havid peringkat III, Bidang Study Biologi Amellia Cahyani peringkat I, Bidang Study Ekonomi Bayu Fangestu peringkat I Jilan Faiha peringkat II dan Fitri Nur Hasana peringkat III .Bidang Study Geografi Sharah El Ghinayya peringkai I dan A. Al Farid peringkat III, Study Astronomi Muhamad Faris peringkat II, Bidang Study Kebumian Rahmi Agusnur Rizita peringkat II dan Muhammad Ridho Abdillah peringkat III dan Bidang Study Informatika Komputer Rahmi Elfa Adilla peringkat I dan Putri Rahma Deni Peringkat III. ** Jum
Leave a Reply