Padang, Editor.- Rektor Universitas Negeri Padang, Prof Ganefri berpesan kepada 354 sarjana kependidikan yang terpilih masuk program Sarjana Mendidik di Daerah Terprogram Sarjana Mendidik di Daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM3T) Angkatan VI 2016 mampu memainkan peran tidak hanya sebagai pendidik saja melainkan sebagai teladan dan contoh bagi anak didiknya.

“Guru yang cerdas pasti akan tahu apa yang sekiranya harus dilakukan dan apa yang harus dihindari. Untuk menjadi guru yang cerdas dan tentunya disenangi oleh murid bukanlah sesuatu yang mudah untuk dilakukan perlu adanya sinkronisasi antara niat si guru dengan realita prilaku. Maksudnya adalah antara hati, ucapan dan perbuatan harus selaras. Lucu jika guru menyuruh siswanya untuk melakukan A tapi gurunya malah melakukan B. Siswa akan bingun dan hilang kepercayaannya. Ingat, siswa tidak perlu bimbingan saja tetapi contoh dari gurunya juga,” ujar Ganefri dalam sambutannya saat membuka pembekalan indor program SM3T Angkatan VI Universitas Negeri Padang Tahun 2016 di Aula Hotel New Razaki, Jln Raya Bypas, Depan TVRI Sumbar, Senin (15/8).
Ganefri yang sebelum jadi Rektor UNP sebagai Ketua Kopertis Wilayah X ini mengatakan pemerintah dan masyarakat berharap sikap guru terhadap profesinya semakin bermutu. Untuk itu seorang guru, selalu berupaya menpenciptakan dan menata suatu kondisi edukatif yang nyaman, aman, tenang dan tentram.
Hal ini menyangkut relasi antara guru dan murid terutama dalam proses pembelajaran di kelas. Adanya suasana yang menyenangkan, akrab, penuh pengertian dan mau memahami sehingga murid merasakan bahwa dirinya telah di didik dengan penuh cinta dan tanggung jawab.
“Ada empat kecerdasan yang harus dimiliki seorang guru dalam mengemban tugas mulia ini. Kecerdasan Intelektual (IQ), Kecerdasan Knowledge, Kecerdasan Emosional (EQ), Kecerdasan Spritual (SQ),” Ujar Ganefri yang membuka kegaiatan itu secara resmi.
Sebelumnya Ketua Pelaksana Program SM3T Angkatan VI Universitas Negeri Padang Tahun 2016, Prof Syahrial Bakhtiar memberikan arahan kepada peserta PPG SM3T bahwa tujuan dari pembekalan dan prakondisi ini adalah mempersiapkan guru-guru yang handal dan siap dalam segala bidang, bukan saja guru yang sekedar memberikan materi saat pembelajaran. ** Agusmardi
Leave a Reply