
Padang, Editor.- Untuk lebih meningkatkan pelayayan bagi pasien, manajemen Rumah Sakit Umum Bunda Medical Centre-RSU BMC yang berlokasi di Tarandam, Kota Padang, membangun lagi satu unit bangunan 5 lantai.
Menurut Helgawati, Direktur RSU BMC, dr Helgawati yang ditemui media ini, Rabu (7/8) di ruang kerjanya, bangunan 5 lantai itu akan dirampungkan pengerjaanya selama 10 bulan. Sekarang manajemen RSU BMC sedang mempersiapkan segala jenis izin yang terkait. Sedangkan kebutuhan fasilitas dari bangunan yang akan dikebut itu akan terdapat fasilitas pada lantai dasar dipergunakan untuk ruang operasi. Pada lantai 2 dipergunakan untuk rawat inap pasien.
“Lantai 5 akan digunakan untuk ruang manajemen. Serta lantai 3 dan lantai 4 ruang kamar VIP dan kamar kelas 1 dan kelas 2 pasien,” terang Helgawati.
Lebih lanjt dijelaskannya, pembangunan gedung baru itu akan selesai menjelang akhir tahun 2020 nanti. Diperkirakan akan menampung tenaga medis, perawat dan bidan secara keseluruhan Helgawati sedikit enggan untuk menyebutkan. Tapi, yang jelas kapasitas luas bangunan yang telah ada ini sebelumnya telah menyerap tenaga kesehatan mencapai 400-san lebih. Sedangkan bangunan baru itu berkapasitas hampir sama dengan gedung yang lama.
“Rencana pembangunan gedung yang baru RSU BMC, pada 2 Agustus baru lalu telah ditandai dengan peletakkan batu pertama oleh Walikota Padang Mahyeldi Ansarullah,” jelas Helgawati.
Direktur RSU BMC Helgawati menjawab pertanyaan juga menyebutkan, pertumbuhan rumah sakit umum swasta jauh lebih banyak ketimbang jumlah rumah sakit umum yang dibangun pemerintah dan pemerintah memberikan peluang pada masyarakat untuk berobat ke rumah sakit melalui program Jaminan Kesehatan Masyarakat/JKM lewat BPJS yang bekerjasama dengan pihak rumah sakit pemerintah dan swasta.
“RSU BMC telah memiliki semua fasilitas peralatan medis dan seluruh tenaga dokter yang disyaratkan. RSU BMC punya 10 kamar VIP. Dan, 120 bet. Serta BMC dekat dari akses transportasi umum,” ujar Direktur BMC dr Helgawati, dengan penuh semangat. ** Obral Chaniago
Leave a Reply