Terima Sabuk Hitam Kehormatan, Rektor UKI Berharap Dojo Lemkari Berkembang dan Berprestasi

Terima Sabuk Hitam Kehormatan, Rektor UKI Berharap Dojo Lemkari Berkembang dan Beprestasi
Terima Sabuk Hitam Kehormatan, Rektor UKI Berharap Dojo Lemkari Berkembang dan Beprestasi

Jakarta, Editor.- Ketua Dewan Guru (DG) Pengurus Besar Lembaga Karate-Do Indonesia (PB Lemkari) Shihan Haried Taning disaksikan, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr.RER.POL. Ied Veda Sitepu, SS, MA, anggota DG dan Majelis Sabuk Hitam Lemkari DKI Jakarta, menganugerahkan Sabuk Hitam DAN V Kehormatan Lemkari kepada Rektor UKI, Dr Dhaniswara K. Harjono, SH, MH, MBA di Aula Kampus UKI, Jakarta, Sabtu (1/7/2023).

Haried Taning menyambut baik penganugerahan Sabuk Hitam DAN V Kehormatan Lemkari kepada Rektor UKI yang pelaksanaanya dirangkai dengan kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat Sabuk/Kyu Sem-1 2023 di Aula Universitas Kristen Indonesia (UKI)ini.

“Saya menyambut baik kegiatan ini karena bisa menjadikan kegiatan pelatihan Lemkari menjadi unit kegiatan olahraga (UKO) Karate dan menjadi kreativitas yang terarah dan berprestasi dikalangan mahasiswa UKI,” katanya.

Prosesi penganugerahan sabuk hitam DAN V Kehormatan kepada Rektor UKI, Dhaniswara K. Harjono diharapkan dapat lebih berkontribusi untuk perkembangan perguruan Lemkari dalam upaya membentuk sumber daya manusia melalui Karate-Do.

Sementara itu Rektor UKI, Dhaniswara K. Harjono mengatakan, Rektorat UKI ingin olahraga karate-do Lemkari terus diminati dikalangan mahasiswa UKI. Bahkan dulunya, pada era tahun 70-an hingga 80-an di kampus perguruan tinggi tertua di Indonesia ini, para atlet nasional yang berlatih di UKI telah mengharumkan nama Bangsa dan Negara Indonesia di Kancah Kejuaraan Karate Internasional dan saat ini juga beberapa atlet Karate Nasional menuntut ilmu di UKI.

“Di Kampus UKI Jakarta, saat ini telah berdiri Dojo Lemkari UKI yang telah mengikuti kegiatan 3 (Tiga) kali pelaksanaan Ujian Kyu. Diharapkan para mahasiswa yang mengikuti kegiatan latihan karate pada saat lulus kuliah, akan membawa ilmu akademiknya ke daerah masing-masing dengan semangat Sumpah Karate,” kata Dhaniswara.

Ia juga berharap kegiatan Dojo Lemkari UKI selain membangun sportivitas dan semangat kesatrian juga bermanfaat untuk membentuk generasi yang berkarakter dan beriman serta mempunyai semangat juang yang tinggi

Dalam sambutanya Rektor UKI Dhaniswara K. Harjono menyampaikan ucapan terimakasih atas penganugerahan sabuk hitam DAN V Lemkari serta berharap kedepan Lemkari dapat terus meningkat prestasi ditingkat nasional maupun internasional.

“Diharapkan nantinya kerjasama UKI dengan PB Lemkari lebih ditingkatkan lagi, karena hal ini sangat penting dilakukan untuk melahirkan sumber daya manusia berkualitas,” tegas Dhaniswara.

Selanjutnya Pengprov Lemkari DKI Jakarta dibawah koordinator pelatih Bayu Sinaga melaksanakan ujian kenaikan sabuk/kyu Sem-1, yang diikuti seratusan karateka Lemkari. **Agusmardi

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*