Sosialisasi Program Kewirausahaan Bagi Enterpreneur Muda dan Woman Enterpreneur

Wali Kota Sawahlunto H. Deri Asta menyampaikan sambutan Sosialisasi Program Kewirausahaan.
Wali Kota Sawahlunto H. Deri Asta menyampaikan sambutan Sosialisasi Program Kewirausahaan.

Sawahlunto, Editor.- Sosialisasi Program Kewirausahaan Bagi Enterpreneur Muda dan Woman Enterpreneur, di Gedung Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Lantai II Dinas Koperindag, Luak Katelo Dusun Simpang, Desa Kolok Mudik , Kecamatan Barangin Kota Sawahlunto, pada hari Kamis (31/08/2023).

Dihadiri oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat, Dr. Ir. Audy Joinaldy, S.Pt, M.Sc, MM, IPM, ASEAN Eng Datuak Rajo Pasisia Alam, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Barat, Dr. Endrizal, SE, MM, Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Perdagangan (KOPERINDAG) Tatang Sumarna, SE dan Ketua IWAPI Kota Sawahlunto, Ir. Hj. Neldaswenti, M.Si.

Tujuan Kegiatan Sosialisasi adalah diharapkan peserta lebih kurang 400 orang mampu; (a) Mengetahui kebijakan Pemerintah Daerah dalam Pengembangan UMKM, (b) Membuat perencanaan, menata dan melaksanakan, mengontrol/mengendalikan, unit usaha maupun keuangan pada masing-masing usaha sesuai aturan yang berlaku, (c) Menumbuhkan semangat wirausaha bagi pelaku usaha muda dan pelaku usaha perempuan, (d) Membekali pengetahuan, sikap dan keterampilan peserta tentang pengembangan usaha, dan (e) Mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi diri sendiri dan masyarakat sekitar demi memajukan pertumbuhan ekonomi Kota Sawahlunto.

Wali Kota Sawahlunto H. Deri Asta menyampaikan dalam waktu dua hari berkumpul sebanyak ini lebih kurang 400 orang pelaku usaha, karena ruang sangat terbatas hanya inilah yang bisa dikumpulkan para pelaku UMKM.

“Berbicara data UMKM di Sawahlunto lebih dari 1.000 pelaku usaha, dan itu berbeda-beda klasifikasi dan jenis usahanya serta tingkat kekuatannya. Oleh sebab itu niat baik untuk menumbuhkembangkan UMKM mudah-mudahan bisa direalisasikan”, ujarnya

Disamping itu Wali Kota Sawahlunto menambahkan saat ini berada pada Sentra IKM Pangan KOPERINDAG tempat membantu para pelaku UMKM untuk memproduksi makanan berstandar dengan baik termasuk dengan proses Packaging sampai proses Retort. Sehingga Makanan yang kita jual mempunyai nilai tambah.

“Peralatan dan permesinan yang dimiliki sudah mumpuni, walaupun belum sempurna, tetapi bisa dimanfaatkan oleh UMKM Kota Sawahlunto. Tinggal semangat para pelaku usaha, kalau kita sepakat para UMKM tidak ada halangan dalam memproses produksinya”, ujarnya

Dilanjutkan H. Deri Asta semangat kebersamaan antara Pemerintah Kota dan didukung Pemerintah Provinsi bagaimana menumbuhkan UMKM lebih maksimal lagi dimasa datang. **Leo

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*