Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno di Perpustakaan Umum Adinegoro Sawahlunto

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dan Pramono, M.Si, Ph.D foto bersama usai sosialisasi.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dan Pramono, M.Si, Ph.D foto bersama usai sosialisasi.

Sawahlunto, Editor.- Sawahunto adalah Kota yang memiliki sejarah panjang dengan masyarakat yang multi etnis, sehingga besar kemungkinan adanya naskah-naskah/manuskrip kuno yang masih tersimpan dan tersembunyi di tengah masyarakat menunggu upaya penyelamatan dari kehancuran.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan menggelar Sosialisasi Pelestarian Naskah Kuno pada Kamis 30 September 2021 di Perpustakaan Umum Adinegoro, guna membangun kesadaran masyarakat dan mengajak untuk bekerjasama menyelamatkan, mendigitalkan dan mendaftarkan naskah kuno yang masih tersimpan.

Pramono, M.Si, PH.D Dosen Fakultas Ilmu Budaya UNAND yang sejak tahun 2000 aktif melakukan penyelamatan naskah-naskah kuno  mengatakan, bahwa Sumatera Barat masa lalu memiliki banyak ulama-ulama intelektual yang menjadikan surau sebagai pusat transfer ilmu, pusat penulisan naskah.

Karena itu dari ratusan Naskah Kuno yang berhasil ia selamatkan di Sumatera Barat umumnya, ditemukan di surau-surau tua dan beberapa ditemukan pada keluarga yang secara sosio kultural dipandang sebagai keturunan raja.

Beberapa Naskah Kuno bahkan ditemukan tersembunyi di pagu atap surau, ada yang tersimpan di dalam lemari, di peti kayu, tersimpan selama puluhan hingga ratusan tahun dibawah ancaman kehancuran karena rayap dan cuaca.

Dari manuskrip yang ia temukan di berbagai surau isinya tidak hanya mengenai ilmu agama, tetapi juga mengenai pengobatan tradisional, karya sastra, sejarah, keagamaan  dan ilmu retorika oleh para diplomat yang berasal dari Minangkabau.

Naskah Kuno merupakan jembatan penghubung antara masyarakat masa kini dengan kebudayaan masa lampau. ”Apabila naskah-naskah ini penting pada masa lampau, maka logikanya juga penting untuk masa sekarang karena peradaban manusia itu sebetulnya. tidak ada yang  berubah, hanya ruang dan waktunya saja yang berubah,” ujar Pramono saat menjadi narasumber sosialisasi Naskah Kuno di Perpustakaan Adinegoro.

Sementara itu Walikota Sawahlunto Deri Asta yang membuka acara, mengajak masyarakat dapat bekerjasama dengan Pemerintah melakukan proses penyelamatan Manuskrip Kuno dengan cara melaporkan keberadaan manuskrip tersebut kepada instansi terkait.

Pemerintah akan melakukan penyelamatan manuskrip kuno salah satunya dengan cara mendigitalkan naskah yang ditemukan. Dengan digitalisasi, naskah dan isinya bisa diselamatkan dari ancaman kehancuran , dan pesan didalamnya bisa diwariskan kepada generasi saat ini dan generasi mendatang.**Leo/Perpus

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*