
Arosuka, Editor.- Bupati Solok, H. Gusmal meminta agar Satpol PP, Satlinmas dan Damkar lebih meningkatkan kesiapsiagaannya dengan tetap mengedepankan kebersamaan dan humanis, berdedikasi, disiplin, dan profesional dalam melaksanakan tugas.

“Dalam melaksanakan tugas, segala sarana dan prasarana yang memadai harus disediakan.
Pemerintah Kab. Solok akan berupaya lebih maksimal dalam memeberikan perhatian terhadap ketersediaan anggaran, kebutuhan sarana prasarana Satpol PP dan Damkar,” kata Gusmal dalam pidatonya saat memimpin upacara bendera dalam rangka memperingati HUT Satuan Polisi Pamong Praja Ke-69, Satuan Perlindungan Masyarakat Ke-57 Dan Pemadam Kebakaran Ke-100 Tingkat Kabupaten Solok Tahun 2019, bertemta di Lapangan Apel Kantor Bupati Solok, Senin (1 / 4).
Lebih lanjut dikatakan, indikator pelayanan minimal yang harus dilaksanakan akan terlihat lebih nyata, sehingga Perda dapat ditegakkan yang pada akhirnya kondisi ketertiban umum dan ketentraman masyarakat dapat terwujud.

“Satpol PP dan Damkar harus lebih mengedepankan sisi-sisi pre-metif & preventif melalui mekanisme persuasif, pencegahan, penyuluhan dan mengedepankan model penyelesaian di hulu dari pada di hilir, sehingga benturan-benturan dapat dihindari serta kesadaran masyarakat terhadap peraturan semakin meningkat,” tegas Gusmal.
Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan penyerahan Kartu Tanda Peserta BPJS Ketenagakerjaan secara simbolis oleh Deputi Direktur Wilayah Sumbar, Riau, Kepri yang diwakili oleh Asisten Deputi Wilayah Bidang Pelayanan (Supriyanto) kepada Bupati Solok yang selanjutnya oleh Bupati Solok diserahkan kepada Tenaga THL Pemda Kab. Solok.

Selanjutnya diikuti dengan penyerahan piagam penghargaan kepada Pemerintah Kab. Solok atas peran aktif dan kepeduliannya terhadap Perlindungan Pegawai Pemerintah Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan oleh Supriyanto.
Hadir pada kegiatan tersebut Bupati Solok H. Gusmal, SE, MM yang sekaligus menjadi inspektur upacara, Sekda Kab. Solok, Aswirman, SE, MM, Asisten dan Staf Ahli BupatiKepala SKPD di iingkup Pemerintah Kab. Solok. ** Rhian/Doni/Hms
Leave a Reply