RS Jiwa Prof HB Saanin Padang Komit Pertahankan Penilaian Paripurna

RSJ Prof. HB Saanin Padang.
RSJ Prof. HB Saanin Padang.

Padang, Editor.-  RS. Jiwa Prof. HB. Saanin Padang kedatangan Tim surveyor verifikasi   Akretasi   dari KARS  yang  diketuai  Rosmiati, AMK, S.Pd  dan langsung disambut oleh Plt. Direktur beserta jajaran dan Karyawan /Karyawati RS. Jiwa Prof. HB. Saanin Padang, Jumat  (21/12 /2018 )sekitar jam 08.00 WIB.

Tim survei Akreditasi saat mengunjungi RSJ Prof. Saanin Padang.
Tim survei Akreditasi saat mengunjungi RSJ Prof. Saanin Padang.

Hadir pada kesempatan itu Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dr Hj Merry Yulisday, MARS, Dewan Pengawas Rumah Sakit , Evino Sugiarta, SKM, M.Kes dan Refdiamon, SE, MM.

Acara dibuka dengan Pembacaan ayat Suci Alquran, serta sambutan dari Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dr. Hj Merry  Yulisday. MARS  dan sambutan dari Dewan Pengawas Rumah Sakit yang dilanjutkan dengan presentasi oleh Plt. Direktur , Aklima, MPH.

Acara juga dimeriahkan oleh Tim Paduan Suara yang membawakan lagu Mars RSJ, Safety Briefing  dan yel-yel akreditasi.

Akreditasi Rumah Sakit  adalah  pengakuan terhadap rumah sakit yang diberikan oleh lembaga independen penyelenggara akreditasi yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan. Setelah dinilai bahwa rumah sakit itu memenuhi standar pelayanan rumah sakit yang berlaku untuk meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit.

Penutupan Kegiatan Survei Simulasi Akreditasi  diakhiri dengan pemberian  arahan dan bimbingan oleh Tim KARS. Besar harapan seluruh pegawai,  RSJ dapat mempertahankan  akreditasi Paripurna menuju  Survei Akreditasi   ** Afridon.

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*