
Padang , Editor.- Universitas Negeri Padang (UNP) ikut memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun 2019 dengan menggelar Simulasi Bencana dan Gempa Bumi dan Tsunami dengan melibatkan seribuan mahasiswa dan pelajar Sekolah Pembangunan Laboratorium UNP.
“UNP sebagai instusi PTN yang berakreditas A juga berikan edukasi kepada mahasiswa dalam upaya menghadapi bencana gempa dan tsunami. Untuk itu momentum Hari Kesiapsiagaan Bencana kita maksimalkan, sehingga saat terjadi gempa bumi dan tsunami seluruh civitas akademika UNP menyelamatkan diri menuju titik kumpul yang telah ditentukan,” ujar Wakil Rektor 3 UNP, Prof Ardipal di Lapangan Sepakbol FIK UNP dalam sambutannya pada pembukaan simulasi bencana gemap dan tsunami, Jumat (26/4).
Ia mengatakan sosialisasi dan simulasi yang dari personel BPBD Kota Padang, diantaranya mengajarkan evakuasi korban dengan menggunakan tandu agar saat adanya korban lebih siap menghadapi situasi tanggap darurat itu.
Ardipal berharap melalui simulasi dalam rangka HKB Tahun 2019 ini, mahasiswa dan civitas UNP lainnya bisa mengetahui seperti apa pencegahan dan penyelematan diri saat bencana gempa dan tsunami datang.
“Kita berharap melalui simulasi ini mahasiswa dan civitas akademika UNP lebih waspada dan memahami arti dari bencana, kita upayakan siap dan tangguh mengadapi bencana,” ujar Prof Ardipal.
Sementara itu terkait potensi terjadinya gempa, pakar gempa UNP, Rusnardi menjelaskan, Padang adalah rawan gempa karena salah satu bagian akar sesar Sumatera.
Pada simulasi itu, tepat pukul 10.00 Wib sirine penanda gempat dibunyikan, mahasiswa yang berada di lantai 2 Labor FIK UNP mencari tempat perlindungan sampai gempa berhenti namun berikutnya disusul tsunami. Seluruh peserta diarahakan menuju titik kumpul, namun terdapat korban yang telah ditangani tim KSR UNP dengan mengevakuasi korban ke selter lantai 3 Labor FIK UNP.
Dalam penjelasannya Sekretasi BPBD Kota Padang, Hendra Mardhi kegiatan simulasi ini tidak hanya dilakukan di selter 3 Kampus UNP saja, tetapi juga dilakukan dibeberapa lokasi di Sumbar, seperti hotel, dan lembaga pemerintah dan non pemerintah. ** Humas UNP/Agusmardi
Leave a Reply