
Lubuk Basung, Editor.- Nagari Persiapan Sungai Jariang dapat bantuan satu set komputer dari Pimpinan Perusahaan PT.Kamu, Suhartono di kantor wali nagari persiapan Sungai Jariang, Senin (28/1)

Bantuan yang diserahkan itu merupakan program (CSR) Corparate Social Responsibility Karya Agung Megah Utama (KAMU) Bidang sarana dan prasarana tahun 2019 sebut kepala bidang CSR Agung, pada Editor senin (28/1) di kantor Walinagari Persiapan Sungai jariang.
Diharapkan bantuan ini dapat membantu pihak Nagari Persiapan Sungai Jariang dalam melayani masyarakat, sebutnya.
Sementara itu Walinagari Persiapan Sungai Jariang Lubuk Basung mengatakan, kami beserta masyarakat mengucapkan terima kasih atas bantuan ini kepada pak Agung yang mewakili dari perusahaan, ujarnya didampingi Ketua Pendefinitifan nagari persiapan Sungai Jariang M.Atur, Dt.Manambun dan Molasih perangkat Nagari. ** Yos
Leave a Reply