
Padang, Editor.- Saat ini UNP berhasil naik ke peringkat 25 dari tahun sebelumnya peringkat 88 dari semua perguruan tinggi negeri di Indonesia. Dari itu semua civitas akademika UNP, khususnya kalangan pimpinan universitas, fakultas, jurusan sampai dosen, harus mampu memanfaatkan teknologi untuk kemajuan kampus ini.
“Prestasi ini berkat kerja keras seluruh civitas akademika untuk selalu kreatif berinovasi serta memanfaatkan kemajuan teknologi agar tak ketinggalan zaman,” ungkap Prof. Ganefri dalam sambutannya usai pelantikan dan serah terima jabatan Wakil Rektor I, II, III dan IV periode 2020-2024, Jum’at (3/7/2020) di Auditorium kampus tersebut.
Empat Wakil Rektor yang dilantik adalah WR 1, Dr. Refnaldi, S.Pd, M.Litt menggantikan Dr. Yunia Wardi. Refnaldi sebelumnya menjabat sebagai Wakil Dekan (WD 1) FBS UNP. Berikutnya posisi WR 2 tetap dijabat oleh Ir. Syahril, ST, MT, Ph.D. Untuk posisi WR 3, Hendra Syarifuddin, M.Si, Ph.D (Mantan WD 3 FMIPA UNP) menggantikan Ardipal dan untuk posisi WR 4, diisi oleh Prof. Dr. Yasri, MS. Mantan Dekan FE UNP menggantikan Syahrial Syahrial Bakhtiar.
Lebih lanjut dikatakan Prof. Ganefri, untuk empat tahun ke depan, sudah dirumuskan rencana strategis (renstra) pengembangan UNP yang sudah di selaraskan dengan program pengembangan di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Karena itu seluruh pimpinan dan dosen untuk dapat melaksanakan sebaik sebaiknya, yakni mengembangkan pengajaran yang modern dan kreatif.
“Kondisi hari ini, kita sangat tergantung dengan teknologi. Kalau kita tidak bisa memanfaatkan teknologi, kita akan tertinggal. Karena itu seluruh fakultas jurusan dan dosen harus kreatif memanfaatkan kemajuan teknologi,” jelas Prof. Ganefri yang baru sebulan lebih menjabat sebagai Rektor UNP untuk periode kedua.
Menurut dia, inovasi harus jadi pakaian semua unsur di UNP. Karena itu, semua civitas akademika harus berbuat untuk kemajuan UNP. Jangan berpikir kelompok, jangan berpikir teman, jika ada SDM yang bisa diberdayakan harus dimanfaatkan bersama sama untuk kemajuan UNP.
“Mari jaga marwah institusi, bangsa dan negara ini, agar UNP bisa berkiprah di tingkat nasional, regional dan internasional. Ini tugas dan tanggungjawab kita bersama. Karena iti, Senat Universitas selalu mengingatkan agar kebijakan yang diambil selalu sesuai dengan perundangan undangan yang berlaku.Kita diharuskan berkreasi dan berinovasi dintengah kemajuan teknologi. Namun harus tetap mengacu pada peraturan perundang undangan yang berlaku. Itu pedoman kita agar tidak salah langkah,” jelas Prof. Ganefri.
Acara pelantikan yang berlangsung dengan menaati protokol kesehatan itu, dihadiri semua mantan wakil rektor, para dekan, ketua jurusan dan pimpinan lembaga di lingkungan UNP. **Tiara/Hms
Leave a Reply