Disdikbud Mentawai Respon Baik Kuliah Gratis Politenik Negeri Lampung

Penerima brosur sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru.
Penerima brosur sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru.

Mentawai, Editor- Kuliah Gratis di AK Mentawai direspon baik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai dan terus memberikan kemudahan bagi masyarakat setempat.

Pasalnya, kampus Program Studi Diluar Domisili (PDD) Politenik Negeri Lampung Rintisan Akademi Komunitas (AK) Mentawai merupakan kampus negeri satu-satunya di Mentawai saat ini. Kemudian kuliah di kampus tersebut tidak dipungut biaya.

“Pastinya, tamatan dari kampus kita ini tetap meyandang ijazah Politeknik Negeri Lampung,” ungkap Erik Virmando, Humas AK sekaligus Dosen Apresiasi Komputer dikampus itu usai melaksanakan sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) di Kecamatan Sipora Selatan. Senin, (24/05/2021).

Disebutkannya, terdapat dua program studi (Prodi) di AK Mentawai itu. Yakni, Prodi DII Budidaya Perikanan dan Prodi DII Teknologi Pangan. Pendaftaran telah dibuka sejak 17 Mei hingga 19 Agustus 2021 mendatang.

Ia menambahkan, pihak Disdikbud dan kampus sangat antusias pada kegiatan PMB ini. Hal itu dapat terlihat dengan antusiasnya tim kampus dalam Sosialisasi PMB di 10 Kecamatan Mentawai. Apalagi Mentawai merupakan wilayah kepulauan. Tentunya penyampain secara teknologi digital belum efektif.

“Dosen dan teknisi terjun langsung dalam penyampaian informasi PMB ini, kabar bahagianya, kuliah dikampus kita tidak dipungut biaya,” terang Erik.

Sementara itu, Tiranus Saumanuk tokoh Masyarakat di Sao, Desa Bosua, Kecamatan Sipora Selatan menyambut girang informasi PMB gratis ini.

“Kita tahu bahwa rata-rata masyarakat kita sulit untuk menguliahkan anak mereka, mudah-mudahan dengan ada kuliah gratis disini banyak anak-anak kita dapat melanjutkan pendidikan lebih tinggi,” sebutnya.

Tiranus Saumanuk menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Mentawai telah memberi perhatian terhadap masyarakat yang tidak mampu melanjutkan kuliah di luar Mentawai. **Jumelsen

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*