Di Ajang LPI 2019 Padang Panjang, SMK Cendana Menang 3-0 atas SMA-2

Para pemain LPI Kota Padang Panjang.
Para pemain LPI Kota Padang Panjang.

Padang Panjang, Editor,- Kesebelasan SMK Cendana menang telak 3-0 atas SMA Negeri-2.  Sebelumnya, SMK Negeri-1 menang tipis 2-1 atas SMA Negeri-3. Itulah hasil dua pertandingan hari pertama perdelapan final Liga Pelajar Indonesia (LPI) 2019 Kota Padang Panjang di Lapangan Anas Karim kota tersebut, Selasa (2/4).

Dipimpin oleh wasit Rano Efendi, tiga gol kemenangan SMK Cendana atas SMA-2  tercipta dari hasil tendangan Hasbi Rifki di menit babak pertama. Terus, tendangan Arif Suteja di awal babak kedua, dan Jefri di ujung babak kedua pertandingan yang disaksikan oleh siswa dan guru ke dua sekolah dan penonton lain itu.

Sejatinya, dalam pertemuan antara kesebelasan SMK Cendana dengan SMA-2 tadi masih banyak peluang gol kemenangan lain bagi Cendana. Tapi muntahan serangan lainnya dari SMK Cendana berhasil diantisipasi dengan baik oleh Yohanda Saputra, penjaga gawang SMA-2.

Lain dengan pertandingan antara kesebelasan SMK-1 dengan SMA-3 sebelumnya. Pertarungan dua tim ini cukup seimbang. Itu terlihat dari intensitas serangan antara keduanya yang terjadi saling tekan. Hanya saja, keberuntungan lebih berpihak kepada SMK-1, sehingga berhasil menang tipis dengan skor 2-1.

Dua laga Rabu Sore Ini  

Sementara itu, Rabu sore (3/4) ini, sesuai jadwal yang diberikan oleh Trinov dari Kabid Pemuda dan Olahraga pada Dinas Pendidikan Kota Padang Panjang, akan berlangsung dua pertandingan. Pertama, antara tim SMAN-1 dengan SMKN-2, terus disusul tim MAN-3 dengan MAN-2 kota itu.

Pergulatan lebih sengit diperkirakan akan terjadi antara tim SMAN-1 dengan SMKN-2. Sebab, tim SMK-2 yang berkampus di Gantiang, Gunung, Padang Panjang Timur seperti diketahui, sudah beberapa kali jadi Juara-I kejuaraan sepak bola Liga Pelajar antar sekolah di Kota Padang Panjang.

Lalu, SMAN-1 Padang Panjang, tim SMA ini mengalami perkembangan cukup drastis belakangan. Buktinya, di Liga Pelajar Padang Panjang 2019 ini tim ini selain berhasil menahan imbang 0-0 MAN-2 Kotobaru, terus berhasil memukul tim SMA-1 Sumbar dengan skor 3-1, sehingga lolos masuk perdelapan final.

Sebagai informasi, Liga Pelajar 2019 Kota Padang Panjang merupakan kelanjutan dari event berjenjang Liga Pelajar Indonesia (LPI). Tadinya saat event LPI masih aktif berjalan di tanah air, kesebelasan pemenang di tingkat/kabupaten jadi utusan ke LPI tingkat Provinsi, terus ke LPI nasional.

Tapi LPI sudah cukup lama berakhir. Di Padang Panjang event itu dialihkan jadi event tahunan dengan nama Liga Pelajar tingkat kota ini. Pemenangnya sampai di tingkat kota itu. Tujuannya, sebagai ajang penyaluran bakat siswa di cabang bola kaki, silaturrahmi antar pelajar, dan pemantauan bibit unggul di bola kaki. ** Berliano Jeyhan/Yet

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*