Danramil 03/Pulau Sipora Gencar Lakukan Penerapan Protokol Kesehatan

Danramil 03 Sipora bersama tim, Kepala Desa Sioban dan satpol PP Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Danramil 03 Sipora bersama tim, Kepala Desa Sioban dan satpol PP Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Mentawai, Editor.- Antisipasi penularan Covid-19 dan penerapan protokol kesehatan gencar  dilaksanakan Danramil 03/pulau Sipora Kapten Inf J Sihaloho dengan dua orang  anggota Babinsa Serda Efendi dan Serda Subroto bersama Kepala Desa Sioban wilayah Kecamatan Sipora Selatan , dengan melakukan  kegiatan pembagian masker untuk masyarakat yang melintasi di simpang tiga Desa Sioban Kecamatan Sipora Selatan, Kabupaten kepulauan Mentawai, Senin (16/02/2021).

Danramil 03 Kapten Inf J Sihaloho mengatakan, perlunya perhatian kita kepada masyarakat yang ada di Desa  tersebut atau pun di Dusun terkait kesehatan dalam menghadapi penyebaran Covid-19, Selasa (16/02/2021).

“Wabah Covid-19 masih mengganas dan banyak orang yang terpapar, dan ini harus di antisipasi di kalangan masyarakat”, kata Kapten Inf J Sihaloho yang sebentar lagi akan pensiun dari kesatuan TNI AD.

Lebih lanjut dikatakannya, tidak ada lagi prokes, salah satu contohnya ketika kita naik kapal, penumpang tidur di kapal saling berhimpit himpitan dan tidur di kolong kursi dan lantai.

“Saya prihatin dulu tahun 2020 satu orang saja tertular sudah ribut satu pulau, tapi sekarang puluhan orang yang terkena virus yang ada di masing masing Puskesmas Bosua, Sioban dan Mapaddegat malah sekarang ini biasa biasa saja.

Sekarang ini nyaris lagi tidak ada prokes atau pakai masker, adapun satgas tapi tidak seperti dulu lagi kerasnya. Untuk itu saya mengajak Kepala Desa  Sioban membagikan masker kepada masyarakat bentuk keprihatinan kita dan peduli antar sesama. Semoga kita semua sadar bahwa saat wabah virus corona masih mengganas, jangan biarkan rakyat terkena akibat kita tidak peduli lagi terhadap masyarakat untuk kepentingan masing masing Dinas tertentu, tapi pengabdian adalah merupakan ibadah kepada Tuhan yang maha kuasa dan tugas yang kita  laksanakan,” tutup Danramil.** Jumelsen

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*