Pemkab Solok Evaluasi Pelaksanaan SUBP Pada 85 SD dan 17 SMP I

Arosuka, Editor.- Sosialisasikan SUBP agar lebih dikenal oleh sekolah-sekolah lainnya di luar daerah Kab Solok dan Tingkatkan prestasi pendidikan di Kab. Solok melalui SUBP. Laksanakan program SUBP dengan baik dalam rangka mewujudkan pendidikan yang maksimal di setiap sekolah di Kab. Solok, khususnya SD dan SMP).

Hal itu diungkapkan Bupati Solok, Gusmal, SE. MM pada evaluasi pelaksanaan kegiatan Sekolah Umum Berbasis Pesantren (SUBP) pada 85 SD dan 17 SMP Negeri di Kabupaten Solok, di Ruang Pertemuan Kantor Barenlitbang, Senin (15/10).

Lebih lanjut dikatakan bupati, SUBP merupakan program unggulan dan inovatif oleh pemerintah Kab. Solok. Untuk itu lembaga terkait harus serius dan disiplin dalam mewujudkan masyarakat Solok yang berkualitas dengan tingkat berpendidikannya yang tinggi, juga melaksanakan wisuda tahfidz tiap tahunnya.

Sementara itu  Kepala Barenlitang Kab. Solok, H. Dusral mengatakan, SUBP merupakan runtut dari visi dan misi serta pilar pembangunan Kab. Solok dalam memajukan pendidikan. Untuk tingkat SMP sudah di mulai sejak 1 tahun yang laludan  untuk SD sejak bulan Juni 2018 serta sebagian besar program dari SUBP sudah berjalan dengan baik.

“Kepada seluruh kepala SD dan SMP diminta menyampaikan segala bentuk kendala yang dihadapi agar bisa dicarikan solusinya,” kata Dusral.

Pada keempatan itu Kadisdikpora Kab. Solok Zulkisar juga mengatakan, Dinas Pendidikan mencoba menyeragamkan pelaksanaan SUBP di seluruh sekolah. Salah satu nya dengan menyamakan silabus. ** Rhian/Doni/Hms

 

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*