Wali Nagari Cup ke II di Nagari Koto Gadang Koto Anau Digelar

Koto Anau, Editor.- Anak nagari Koto Gadang Koto Anau kembali menggelar turnamen sepak bola “Wali Nagari Cup” untuk kedua lainya. Turnamen ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin bertempat di lapangan bola kaki SMAN 1 Lembang Jaya, Selasa (8/6).

Menurut Camang Lembang Jaya Ricky cardova, S.STP, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke72 yang diikuti dari 12 jorong di kenagarian koto Gadang Koto Anau. Kegiatan dimulai dari tanggal 5 Agustus sampai tanggal 17 Agustus 2017.

Wali Nagari Koto Anau Mukharipin Rajo Bujang dalam laporannya mejelaskan, kegiatan Wali Nagari Cup II ini akan menjadi ajang pencarian bakat pesepak bola di kabupaten Solok. Dengan dilaksanakan kegiatan sepak bola ini akan lahir bibit-bibit muda berbakat, yang mana  kedepannya akan memperkuat tim sepak bola nagari, bahkan memperkuat tim kabupaten dan provinsi.

Sementara itu dalam kata sambutannya Wakil Bupati Solok Yulfadri Nurdin mengatakan, kegiatan ini harus terus dilaksanakan,  jangan terhenti sampai disini sajak. Kedepan lapangan bola kaki kita ini akan di renovasi ulang sesuai dengan standar yang ada.

“Mudah-mudahan program wali nagari yang spektakuler ini dapat sukses terlaksana hendaknya,” kata Yulfadri Nurdi. ** Febrian D’Gumanti/Olga/Hms.

 

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*