
Sawahlunto, Editor.- Walikota Sawahlunto Deri Asta mengingatkan sesuai dengan amanat Permendagri No 20 Tahun 2018 ada empat prioritas utama pemanfaatan Dana Desa, yaitu Pengembangan Produk Unggulan Desa (Produs), Penyelenggaraan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), Pembangunan Embung dan Penyiapan Sarana & Prasarana Olahraga.

“Maksudnya dalam penyusunan APBDes Tahun 2019 dari 27 Desa di Kota Sawahlunto tergambar pembiayaan atau belanja untuk empat prioritas utama tersebut,” tegas Deri Asta
Menyikapi penegasan Walikota Sawahlunto tersebut, Kepala Dinas Sosial PMD-PPA Kota Sawahlunto Dedi Syahendry menugaskan Tim Pembina BUMDes yang terdiri Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Syafrison, SE, MM, Kepala Seksi PM Desy, Tenaga Ahli PED Ihsan HR dan Pendamping Lokal Desa Agung Sanjaya melakukan Pembinaan Manejemen BUMDes SEJATI Kolok Nan Tuo, Kamis 14 Februari 2019.

“Banyak program usaha BUMDes SEJATI yang potensial untuk dikembangkan dan mendapat dukungan penuh dari Kepala Desa selaku Komisaris Utama. Sayangnya, jajaran Direksi belum mampu mengadopsi program itu dengan baik, sehingga sulit untuk berkembang,” kata Kabid Syafrison didampingi Kasi PM Desy. Syafrison juga sangat menyayangkan sikap Direksi/Pengelola BUMDes SEJATI yang tidak hadir dalam kunjungan kerja pembinaan ini.
Direktur BUMDes SEJATI Afri Mayeni dan Sekretaris Vivi Desrianti mungkin sangat sibuk dan tidak punya waktu untuk mengelola serta mengembangkan BUMDes SEJATI yang merupakan salahsatu BUMDes Perintis di Kota Sawahlunto yang diresmikan Menteri Desa PDTT-RI Eko Putro Sandjojo.

Program Agroforestri Perkebunan & Pabrik Pengolahan Serai Wangi kerjasama Dinas ke hutan Provinsi Sumatra Barat seluas 40 hektar dengan BUMDes SEJATI serta MoU Perkebunan & Pabrik Pengolahan Sukun 60 hektar antara Dinas Pangan Provinsi Sumatra Barat dengan BUMDes SEJATI, bukan pekerjaan ringan. Program ini sangat strategis untuk berkembang dalam mengatasi program ketenagakerjaan dan peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Program dan faktor ini perlu dukungan SDM yang memadai untuk melahirkan inovasi dan motivasi baru, kata Syafrison. ** ARM
Leave a Reply