Pasaman Barat, Editor.- Leny Syamza dilantik menjadi ketua bersama pengurus lainnya sebagai Pengurus Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah (Salimah) Kabupaten Pasaman Barat Periode 2016 -2021 oleh Pimpinan Wilyah Persaudaraan Salimah Sumatra Barat di Balerong Anak Nagari, Sabtu ( 4/6).
Dalam pelantikan turut hadir, Ketua Pembina Salimah Sumbar Nevi Irwan Prayetno, Bupati Pasbar diwakili Seketaris Daerah Yasri Uripsyah, Ketua Pembina Salimah Pasbar Yun Syahiran, Ketua GOW Sifrowati beserta beberapa organisasi perempuan lainnya.
Ketua Pembina Salimah Pasbar Yun Syahiran mengatakan, dengan dilantiknya pengurus pimpinan daerah persaudaraan muslimah yang baru diharapkan dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat, khususnya kaum perempuan.
“Dalam memahami permasalahan mereka Salimah berperan melakukan pendampingan dan pembinaan melalui berbagai program pemberdayaan ekonomi perempuan,“ kata Yun Syahiran.
Menurut Yun Syahiran, Salimah juga dapat menjadi wadah bersatunya potensi majelis ta’lim dalam melahirkan amal yang berkualitas untuk memberikan kontribusi yang baik dan positif bagi kemajuan perempuan muslimah di Pasbar. Untuk itu kepada pimpinan dan pengurus Salimah yang baru dilantik, semoga amanah yang telah dipercayakan dapat dilaksanakan dengan penuh dan tanggung jawab.
Sementara itu Ketua Pimpinan Wilayah Salimah Sumbar Rahmawati mengucapkan selamat atas terpilihnya dan di kukuhkannya kepengurusan Salimah yang baru di Kabupaten Pasaman barat.
” Diharapkan kepengurusan yang baru dapat mengemban dan melaksanakan amanah dengan sebaik baiknya. Sehingga nantinya berguna dalam meningkatkan kualitas perempuan demi kemajuan perempuan, khususnya di Pasbar,” terangnya ** Budi/Hms
Leave a Reply