Mentawai, Editor.- Dalam rangka peringatakn Hari Bhayangkara yang ke 73 Tahun, Kapolres Kepulauan Mentawai AKBP Hendri Yahya, SE didampingi Ny Rina, melakukan kegiatan Bakti Sosial membagi-bagikan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) kepada puluhan Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) di Pelabuhan, Tuapeijat, Jumat minggu lalu, (21/06).
Kepada awak media Hendri Yahya usai menyerahkan bantuan tersebut mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 73 Tahun, dimana bantuan itu diserahkan langsung kepada buruh yang sedang melakukan aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Tuapeijat.
“Ini merupakan wujud kebersamaan kita dalam menjalin Silaturahmi dengan masyarakat khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu. Menurut kami para buruh merupakan warga kurang mampu, untuk itu kita berikan sembako, semoga kegiatan kita ini menjadi berkah,” katanya.
Kegiatan serupa juga dilaksanakan di tingkat Polsek, yang ada di polres kepulauan mentawai seperti Polsek Sikakap, Polsek Sioban, Polsek Siberut dan Polsek Sikabaluan, diamana selain buruh pihaknya juga memberikan bantuan sembako di pondok Pesantren Hidayah Tullah dan yayasan panti asuhan Kasih Abadi Untuk Mentawai (KAUM), serta kepada pasien yang dirawat di rumah sakit.
Selain itu dalam memeriahkan Hut Bhayangkara di Kepulauan Mentawai, pihak Polres akan mengadakan berbagai kegiatan perlombaan olahraga dan hiburan.
“Disamping kita melakukan Bhakti sosial kita juga akan mengadakan berbagai perlombaan olahraga misalnya lomba volly Ball dan Main Kim, kita memberikan hiburan ini kepada masyarakat, karena Polri berasal dari rakyat dan kembali ke rakyat,” katanya. ** Afridon
Leave a Reply