Humas dan Insan Pers Bukittinggi Tour Religi Ke MAMIC Rokan Hulu

Bukittinggi, Editor.-   Pemko Bukittinggi melalui Program tahunan Bagian Humas, memberikan stimulan ataupun reffreshing yang bermanfaat bagi seluruh wartawan yang menjadi mitra Pemko Bukittinggi, dalam mewujudkan kerjasama dalam menginformasikan semua kegiatan yang ada di Kota Bukittinggi. Dalam menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini, Bagian Humas Pemko Bukittinggi bersama seluruh wartawan yang ada di Bukittinggi mengunjungi MAMIC (Mesjid Agung Madani Islamic Centre) yang menjadi ikon wisata religi yang terletak di kabupaten Rokan Hulu Riau, Kamis 26 Mei 2016 lalu.

Rombongan wartawan yang didampingi Kabag Humas Yulman S.Ip beserta beberapa orang Staf Humas diterima oleh Pemkab setempat  yang diwakili oleh Asisten 1 Juni Syafrin, Kabag Humas Syofwan, ketua umum pengurus mesjid H. Zulyadaini, ketua harian mesjid Mirzal Hamzah dan sekretaris mesjid Dipendri. Dari paparanya asisten 1 Juni Syafri menyebutkan, kemegahan Masjid Agung Madani bukan hanya telah jadi ikon masyarakat Rohul saja. Namun, masyarakat luar Provinsi Riau dan masyarakat luar negeri tertarik berkunjung ke masjid yang telah menjadi ikon daerah berjuluk Negeri Seribu Suluk tersebut.

Dalam paparannya pengurus Masjid Agung Madani Islamic Center Pasir Pangaraian menjelaskan, Masjid Agung Madani di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang dibangun di kawasan Islamic Center Pasirpangaraian menjadi masjid terbaik di Riau tahun 2015. Masjid ini adalah Masjid Agung pada tingkat Kabupaten Rokan Hulu. Pendiriannya digagas oleh Bupati Rokan Hulu Drs H Achmad MSi, di desain seperti  Masjid Nabawi di Madinah.

Penyerahan cendramata oleh Kabag Humas Bukittinggi
Penyerahan cendramata oleh Kabag Humas Bukittinggi

Bangunan Masjid Agung Madani Islamic Centre Pasir Pengaraian  penuh dengan lambang dan simbol keislaman, mempunyai makna dan arti mendalam, memperlihatkan betapa tinggi dan mulianya agama islam. Masjid Agung yang telah menjadi icon Kabupaten Rokan Hulu yang di juluki negeri seribu suluk ini telah meningkatkan fungsi masjid yang tidak hanya sebagai tempat melaksanakan ibadah sholat. Tapi telah diperluas sesuai dengan motto nya, masjid sebagai sarana ibadah, meraih berkah meningkatkan marwah. Untuk itu masjid dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana serta program dan kegiatan yang terencana, terukur serta mempunyai visi yang jauh kedepan. Sehingga Masjid Agung Madani Islamic Center Pasir Pengaraian telah menunjukkan bagaimana masjid yang profesional dan paripurna.

Pembangunan Masjid Agung Madani Islamic Centre (MAMIC) Rokan Hulu dimulai pada Tahun 2008, didirikan diatas lahan seluas 22 Ha, dengan luas bangunan 15.800 M. Diresmikan penggunaannya 06 Agustus 2010 M oleh Bupati Rokan Hulu Drs. H. Achmad, M. Si, dengan menghadirkan Ustad kondang, Dai Sejuta umat KH. Zainuddin MZ yang bertindak selaku Khatib.

Masjid Agung Madani Islamic Centre merupakan aset milik pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hulu yang pembangunannya didanai oleh APBD Kabupaten Rokan Hulu. Sampai saat ini tidak kurang dari 500 Miliyar lebih telah dihabiskan untuk membangun Masjid yang dapat menampung 15.000 sampai 20.000 jamaah ini. Masjid Agung Madani Islamic Centre Rokan Hulu dihiasi dengan berbagai kaligrafi serta lampu gantung seberat 2 ton, terbuat dari Pelat Kuningan dari Italia, dan batu hias, Batu Oksi dari Jawa Timur, Batu Akik dari Kalimantan dan Turki, Batu Cris Topas dari Jawa Barat dan Batu Kalimaya dari Banten, kaca lampu Gold Spectrum dari Amerika.

Erdison Nimli dan Edison Sikumbang di perpustakaan MAMIC Rohul
Erdison Nimli dan Edison Sikumbang di perpustakaan MAMIC Rohul

Pengelolaan Masjid ini sepenuhnya diurus oleh Badan Pengelola Masjid Agung Madani Islamic Centre Rokan Hulu yang diketuai oleh H. Zulyadaini.  Dalam kesehariannya beliau dibantu oleh 44 orang Pekerja profesional lainnya yang terdiri dari Pegawai Sekretariat, cleaning service, pekerja taman, petugas keamanan dan kesehatan.

Dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana mulai dari tempat ibadah, penyejuk ruangan, sound system dan multi media, sehingga menambah kenyamanan dalam menjalankan ibadah dan juga dilengkapi dengan sarana MCK yang cukup dan memadai, tempat wudhu yang nyaman dan bersih, sajadah dari Turki. Sarana perpustakaan, baik digital maupun manual, TV Madani, Radio Daerah, poliklinik, aula serbaguna (Convention Hall), toserba serta ruangan belajar yang dilengkapi dengan akses internet.

Pintu Islamic Centre Rokan Hulu, bagian timur pintu utama dinamakan Babussalam, pintu kanan Khodijah, pintu kiri Aisyah, bagian selatan, pintu utama Aisyah I, pintu kanan Usman bin Affan, pintu kiri Umar bin Khatab, sedangkan pintu bagian utara, pintu utama Khadijah I, pintu kanan Abu Bakar As Siddiq, pintu kiri Umar bin Khatab, sedangkan bagian Kubah utama diameter 25 M, tinggi 55 M dan didampingi 4 unit menara tinggi 66.66 M. Ditambah dengan menara setinggi 99 M.

Kunjungan ke Pemko Pekanbaru

Dihari kedua kegiatan tour dan study banding wartawan Kota Bukittinggi mengunjungi Kantor Walikotra Pekanbaru. Rombongan disambut oleh Asisten IV Muthia Eliza yang kebetulan juga sebagai menantu orang Bukittinggi, didampingi oleh Kabag Humas Pemko Pekanbaru Rizal S.Ag, Kasubag Penerangan Hubungan Masyarakat Chairul dan Kasubag Pengelola Informasi dan pangaduan Masyarakat Mawardi yang juga sebagai seorang wartawan senior di Kota Pekanbaru.

Penjamuan dan pertemuan dengan Pihak Pemko Pekanbaru ini berlansung di ruangan Multi Media Pemko Pekanbaru. Dalam sambutannya Asisten IV memaparkan pembangunan Kota Pekanbaru yang akan mewujudkan Kota Metropolitan yang Madani.  Dengan membangun komplek perkantoran baru di daerah Tenayan yang sedang dilaksanakan, sesuai dengan visi misi Walikota Pekanbvaru yang menjadikan Pekanbaru metropolitan madani, dengan bebarapa program andalan yakni Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Rukun Warga (PMBRW).

Dalam pertemuan itu Kabag Humas Pekanbaru Rizal S.Ag  memaparkan sistem kerjasama Humas Pemko Pekanbaru dengan para

Kunjungan ke Pekanbaru
Kunjungan ke Pekanbaru

wartawan yang meliput di Kota Pekanbaru. “Kerjasama yang kami buat bukan dengan wartawan yang bekerja pada perusahaan media melainkan kami melakukan pendekatan dengan perusahaan itu sendiri, “ ungkapnya.

Yulman S.Ip sebagai ketua Rombongan dan juga Kabag Humas Bukittinggi menyampaikan apa yang telah terekspos beberapa bulan terakhir ini, mengenai pemberitaan tentang makan dan parkir yang begitu mahal sesuai yang dikeluhkan para pengunjung kota Wisata Bukittinggi. Dalam penyampaiannya kabag Humas Pemko Bukittinggi menyatakan, bahwa semua yang diinformasikan media tersebut telah ditanggapi lansung oleh Walikota Bukittinggi, dengan himbauan dan peninjauan lansung kelapangan serta  pemasangan tarif pada tiap-tiap tempat kuliner di kota Bukittinggi , jelasnya.

Hari terakhir Tour Religi dan Studi Banding wartawan ke Pemko Pekanbaru diakhiri dengan City Tour ke berbagai objek. Rombongan sempat melihat Gedung Olahraga di Rumbai yang sangat representatif  dan ke Pasar Wisata Pasar Baweah Pekanbaru untuk membeli buah. Keakraban dan rasa kesatuan yang dirasakan oleh wartawan beserta Kabag dan Staf Humas lainnya , tersirat dari rasa haru saat berpisah begitu sampai di Kota Bukittinggi. Kurenah, gurauan canda dan tawa serta  cerita antara wartawan senior yang tergabung dalam FKW Gaul dengan wartawan muda terlihat begitu akrab dan memberikan kesan tersendiri bagi  mereka yang tak mudah untuk dilupakan. Semoga kemesraan ini jangan cepat berlalu dan kerjasama Humas Pemko Bukittinggi dengan wartawan di Kota Bukittinggi semakin berkesinambungan dan dapat menunjang bagi pembangunan kota Bukittinggi. ** Erdison Nimli

 

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*