Darul Siska Berharap Ada Generasi Sawahlunto Menjadi Tokoh Nasional

Sawahlunto, Editor.- Guna terciptanya generasi penerus yang sehat lagi cerdas, anggota DPR RI Darul Siska yang merupakan putra asli Kota Sawahlunto, menyerahkan bantuan makanan kepada ibu hamil. Bantuan tersebut diserahkan di Aula Puskesmas Sungai Durian, Kecamatan Barangin Kota Sawahlunto (17/03/2020).

Pada kesempatan tersebut ia menjelaskan, kehadirannya di Kota Sawahlunto karena di percaya oleh masyarakat Sawahlunto untuk menjadi salah seorang anggota DPR RI. “Saya hadir disini karena saya dipercaya sebagai anggota DPR RI, insya Allah saya akan berusaha untuk membawa program-program di DPR yang berguna untuk pembangunan Kota Sawahlunto kedepan,” katanya.

Darul Siska berharap, melalui bantuan untuk ibu hamil dapat menekan stunting ke titik yang paling rendah, sehingga teciptanya generasi-generasi sehat dan memiliki IQ tinggi dapat tercipta di Kota Sawahlunto. “Saya berharap suatu saat nanti ada generasi sawahlunto yang bisa menjadi tokoh-tokoh nasional,” harap Darul.

Dalam sambutannya,  Walikota Sawahlunto Deri Asta yang mendampingi langsung, mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi bantuan tersebut. “Kami dari pemerintah kota berserta masyarakat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan, semoga melalui bantuan ini dapat menjadi amal ibadah dan berguna bagi masyarakat Sawahlunto,” katanya.

Ini merupakan pemikiran jangka panjang dari tokoh Sawahlunto di Pusat yang ingin melihat anak-anak Sawahlunto sehat dan cerdas. “Beliau ini berfikir jangka panjang, dia ingin melihat anak-anak Sawahlunto jadi orang cerdas dan berguna bagi bangsa dan negara, itu semua dimulai dari gizi yang cukup,” jelasnya.

Lebih lanjut Deri Asta mengatakan, meningkatkan Sumber Daya Manusia juga merupakan visi misi Pemerintah Kota. Pemerintah harus mendidik dan menyiapkan anak-anak Sawahlunto menjadi generasi yang cerdas, salah satunya dengan menyediakan makanan dan gizi yang seimbang. Ia berharap agar bantuan ini dimanfaatkan dengan baik. **Dinno/Hms

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*