Payakumbuh, Editor.- Pemko Payakumbuh agendakan acara berbuka bersama sebanyak 11 kali kegiatan, di tiga tempat berbeda. Masing-masing di rumah dinas kediaman walikota di Jalan Rky. Rasuna Said, di rumah wawako dan sekdako di Jalan Pahlawan Payakunbuh.
Berbuka bersama itu diawali Walikota Payakumbuh Riza Falepi dan keluarga dengan mengundang ratusan anak yatim beserta pengasuhnya, Jum’at (10/6). Tidak sekedar berbuka bersama, walikota didampingi isterinya Ny. Henny Riza Falepi, menyerahkan amplop masing-masing Rp100.000 kepada 171 anak yatim.
Dananya, berasal dari PT Elang Perkasa Sumbar yang baru saja membuka cabang di Payakumbuh, sebesar Rp15 juta, kemudian dari kocek walikota Rp2.100.000. Walikota berharap, bantuan tersebut mampu memberikan gairah kepada anak yaitim selama menjalani ibadah puasa Ramnadhan. “Mari kita tingkatkan semangat beribadah selama puasa Ramadhan ini,” ajak walikota.
Esok harinya, walikota juga mengundang para tetangga diseputar rumah dinas kediaman kepala daerah berbuka bersama. Ratusan warga setempat, mulaui dari bayi, balita hingga puluhan lansia, memenuhi halaman balairung rumah dinas walikota.
Di hari ketiga, Minggu (12/6), acara berbuka bersama itu dihadiri seluruh Muspida, pimpinan dan anggota DPRD, ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Kepala BPJS, Kepala BPS, pimpinan SKPD, pengurus ormas dan anggota balai wartawan. Selain itu, juga ikut rombongan Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat.
Asisten II Setdako H. Amriul didampingi Kabag Kesra Davitra, menginformasikan, agenda berbuka bersama itu, juga melibatkan pengurus MUI, Parpol, Ormas, OKP, TP-PKK, GOW, petugas kebersihan, petugas Damkar, kepala kelurahan, LPM, pengurus RT/RW dan tetangga wakil walikota dan sekdako. Kegiatan tersebut, baru akan berakhir, Minggu (25/6) mendatang, katanya. ** Yus
Leave a Reply