Angka Harapan Hidup Sawahlunto Meningkat

Sawahlunto, Editor.- “Angka harapan hidup Kota Sawahlunto terus meningkat dari tahun ke tahun, dari 68 % di tahun 2014, menjadi 70,1% di tahun 2015, angka ini didasarkan pada 10 indikator kesehatan” ujar Ambun Kadri Kepala Dinas Kesehatan Kota Sawahlunto dalam  peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 52 di Gedung Pusat Kebudayaan.

Lebih lanjut Ambun memaparkan, berdasarkan 10 indikator kesehatan masyarakat tersebut, derajat kesehatan masyarakat Kota Sawahlunto terus meningkat, hal ini tampak pada menurunnya angka kematian Ibu melahirkan, menurunnya Kasus Gizi Buruk, menurunnya kasus TB.

Sebaliknya juga terjadi peningkatan kesadaran masyarakat untuk memiliki jaminan social. Hal ini bisa dilihat dari meningkatnya jumlah masyarakat peserta jaminan social, mulai dari peserta BPJS hingga JPKM. Peningkatan kesadaran tidak merokok dan kesadaran makan buah dan sayur.

Kasus gizi buruk balita di Sawahlunto jauh lebih rendah dibanding target pencapaian Provinsi Sumbar. Di Sawahlunto angka gizi buruk di tahun 2015 hanya 9%, sementara target Provinsi Sumbar 15 %.

Dalam apel peringatan HKN yang mengambil tema GERMAS atau Gerakan Hidup Sehat Masyarakat ini Ismed, SH Wakil Walikota Sawahlunto mengajak masyarkat untuk membudayakan hidup sehat dengan melakukan langkah kecil melalui perubahan pola hidup ke arah yang lebih sehat. “GERMAS harus dimulai dari keluarga, karena keluarga adalah bagian terkecil dari masyarakat yang membentuk kepribadian, mulai dari proses pembelajaran hingga menuju kemandirian” ujar Ismed menyampaikan sambutan Menteri Kesehatan.

Dalam sambutan itu disampaikan pula bahwa saat ini, Indonesia tengah menghadapi tantangan serius berupa beban ganda penyakit. Perubahan gaya hidup masyarakat ditengarai menjadi salah satu penyebab terjadinya pergeseran pola penyakit (transisi epidemiologi) dalam 30 tahun terakhir. Pada era 1990-an, penyebab kematian dan kesakitan terbesar adalah penyakit menular seperti Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA), Tuberkulosis (TBC), dan Diare.

Namun sejak 2010, penyakit tidak menular (PTM) seperti Stroke, Jantung, dan Kencing manis memiliki proposi lebih besar di pelayanan kesehatan. Pergeseran pola penyakit ini mengakibatkan beban pada pembiayaan kesehatan negara.

Sumber daya yang dibutuhkan untuk mengobati PTM selain membutuhkan biaya tinggi juga membutuhkan waktu yang panjang, ujar Ismed. Karena itu, GERMAS menjadi momentum bagi masyarakat guna membudayakan pola hidup sehat.

GERMAS meliputi kegiatan: Melakukan aktifitas fisik, Mengonsumsi sayur dan buah, Tidak merokok, Tidak mengonsumsi alkohol, Memeriksa kesehatan secara rutin, Membersihkan lingkungan, dan Menggunakan jamban.

Pada tahap awal, GERMAS secara nasional dimulai dengan berfokus pada tiga kegiatan, yaitu: 1) Melakukan aktivitas fisik 30 menit per hari, 2) Mengonsumsi buah dan sayur; dan 3) Memeriksakan kesehatan secara rutin minimal 6 bulan sekali sebagai upaya deteksi dini penyakit.**humas

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*