
Rangkiang Luluih,Editor.- Tim Safari Ramadhan (TSR) XI Kab. Solok yang dimpimpi Muhammad Ismed, S.Ag, MH mengunjungi Mesjid Nurul Iman Bancah lawah, Nagari Rangkiang luluih Kec. Tigo lurah Kab. Solok, Kamis (9/5).
Sebagaimana pada kunjungannya di Koto Baru, Muhammad Ismed menyampaikan, salah satu tujuan kunjungan TSR XI ini adalah untuk menampung aspirasi masyarakat yang akan dijadikan agenda pembangunan Kab. Solok pada masa mendatang. Selain itu juga menginformasikan program pemerintah yang sedang digalakkkan dan yang akan dilaksanakan. Untuk diharapkan peran serta aktif masyarakat agar program-program tersebut erealisasi sebagaimana yang diharapkan.
Ikut serta dalam TSR XI, Yandra, SE, M.Si, Deni Prihatni, ST, MT, Nosa Eka Nanda, S.Pd, Suhendri, Drs.Edwar, MM, Drs.Irwan Efendi, Herlian Agung Fahmi, Titoni Tanjung Bandaro Koto, Mansyur Wahid, S.Sos dan Andri Putra, S.Pd.I.
Pada kesempatan pimpinan rombongan menyerahkan bantuan satu buah jam dinding digital dan dana sebesar Rp 10.000.000.- dan Cabang Bank Syariah Mandiri Solok,memberikan bantuan satu buah jam dinding yang diterima ketua pengurus, Hassan Basri daan disaksikan oleh jama’ah Mesjid Nurul Iman. ** Suhardi Syam
Leave a Reply