Truk Bermuatan Gabah Terbalik dan Timpa Mobil Angkot di Palopo

Truk yang terbalik di Palopo.
Truk yang terbalik di Palopo.

Palopo, Editor – Truk bermuatan gabah asal Kabupaten Sidrap terbalik di Kelurahan Rampoang, Kecamatan Bara, Kota Palopo, Minggu (7/4) pagi tadi.

Saat terbalik, Truk Nopol DC 8751 XCP yang dikemudikan Jaya menimpa angkutan umum (Angkot) warna kuning Nopol DD 1763 MB yang dikemudian oleh Harjanto.

Kanit Laka Satlantas Polres Palopo, IPDA Catur Suhendra mengatakan, sebelum terbalik, Truk bermuatan gabah ini melambung kendaraan di depannya.

“Mobil truk terbalik saat melambung dan menimpa mobil angkutan,” kata Catur.

Sementara itu, Israil, salah seorang warga mengatakan, setelah ditabrak truk, mobil angkutan umum keluar jalur dan menabrak warung di dekat TKP.

Meski kedua mobil mengalami ringsek, namun tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. ** Rasyid

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*