
Padang, Editor.- Danrem 032/ Wirabraja yang baru, Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo melakukan kunjungan kerja ke Lembaga Pemasyarakatan (laps) Kelas II A Muara Padang, Rabu (13/3), didampingi Kolonel TNi Asep Solilihin, Dandim 0312 Padang, Letkol Czi Rielma Yuhda, Mayor P. Simbolon beserta staf.

Kedatangan rombongan tersebut disambut oleh Kepala di Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas II A Padang, Arimin yang pada kesempatan itu mengajak para perwira TNI tersebut melihat langsung kegiatan positif blok BI. Diantaranya pembuatan tas dan topi yang didanai pihak ke tiga.
Di blok B I tersebut banyak kegiatan positf yang dilakukan oleh warga binaan. Mulai dari program rehab narkoba, pendidikan agama, puasa setiap hari Senin dan Kamis. serta ibadah berjamaah.
Pada kunjungan tersebut Kunto menyampaikan rencana melibatkan warga binaan dalam menangani masalah bencana bersama TNI. Dalam merealisasi rencana dn program penanggulangan bencana tersebut, warga binaan akan diseleksi terlebih dahulu.

“Mana yang bisa dibina akan kita bina dan dilatih untuk menanggulagi bencana bersama anggota TNI,” ” ujar Kunto, anak dari manta Wakil Presiden RI, Tri Sutrosno tersebut.
Danrem 032/ Wirabraja juga sangat tertarik dengan karya warga binaan berupa kapal, menara dan rumah adat yang dibuat oleh warga binaan dan akan dikoleksi menjadi hiasan di rumahnya.
“Kita harus menghargai hasil karya warga binaan yang kreatif. Karena dengan banyaknya kegiatan positif, maka keributan dan kasus kerusuhan sesama warga binaan akan berkurang ,” kata Kunto.

Kunto akan meminta hasil karya warga binaan berupa kapal sebagai hadiah hari ulang tahunnya yang ke 48 pada tanggal 15 Maret dengan KM Kunto.
Kalapas Klas II A Muara Kota Padang Arimin, bersama kalapas Bukittinggi Marten didampingi KPLP Bagus serta staf Novi, Jhoni Suyadi sangat senang dikunjungi Danrem 032/Wirabraja berserta rombongan. Kunjungan Brigjen Kunto yang bisa memberikan motivasi dan dorongan pada warga binaan untuk kreatif dan berkarya agar kedepannya bisa hidup lebih baik.

“Saya berjanji akan memberikan hadiah berupa kapal, hasil karya anak binaan kami terutama kapal dengan merek KM KUNTO pada ulang tahun ke 48 bapak Kunto, sesuai dengan arahan beliau,” kata. Arimin. ** Afridon
Leave a Reply