Batik Birru SMAN-1 ke 9 Digelar, Burharman Minta Tingkatkan Standarisasi

Keramaian di stand kuliner SMAN-1 Padang Panjang.
Keramaian di stand kuliner SMAN-1 Padang Panjang.

Padang Panjang, Editor – Sebanyak 2.687 orang siswa SMP/MTs dari berbagai daerah se-Sumatera ikut Olimpiade sains Batik Birru (OS-BB) ke-9/2019 SMA-1 Padang Panjang, Minggu, 3 Februari lalu. Berbarengan itu, hotel, rumah makan, restoran, café hingga pedagang asongan ramai oleh pengunjung 

Pelaksanaan OS-BB menurut Kepala Sekolah SMAN-1 Padang Panjang, Sepriadi, merupakan bagian dari media tempat siswa berlatih berorganisasi, melaksanakan event, mencari sumber dana untuk event,  berkomunikasi dengan banyak tokoh/publik, dan banyak kegiatan terkait lainnya.

Sejauh ini banyak prestasi  telah diraih oleh SMAN-1 tingkat kota Padang Panjang hingga

Untuk olimpiade sains  telah mengantongi 101 medali, 20 medali nasional. Yang sampai ke level internasional, antara lain Ihsan Tria Pramanda peraih medali perak olimpiade internasional bidang biologi, Habibburahman peraih medali emas nasional di bidang kimia. Lainnya, juara II nasional debat bahasa Indonesia, lomba bahasa Jerman dan lainnya, juara festival halal, duta genre Sumbar dan lainnya.

Sementara itu,  Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Barta, Burhasman, saat membuka  OS-BB mengatakan, ilmu dan keterampilan menggelar event tadi diharapkan akan bermanfaat bagi siswa nantinya setelah turun ke masyarakat. Baik itu sebagai kegiatan sosial, atau sebagai profesi.

Kalau selama ini Batik Birru hanya milik SMAN-1 Padang Panjang, belakangan kegiatan serupa juga digelar oleh berbagai SMTA di Sumbar. Kedepan lebih diharapkan dalam lomba sains seperti ini, penyelenggara  dapat meningkatkan standarisasi untuk hingga juara dari lomba ini lebih bernilai hingga bisa diterima langsung di universitas seperti UNP,  ujar Burharman, mencontohkan.

Ketua DPRD, Nofi Hendri, pada acara yang sama  mengatakan,  OS-BB  tidak hanya sebagai ajang promosi oleh SMAN-1 Padang Panjang di tanah air, tapi juga bagi kota Padang Panjang. 

Terhadap daerah, juga ikut berkontribusi dalam meningkatkan keramian kunjungan ke Padang Panjang, yang tentu berdampak pada peningkatan ekonomi, terutama usaha perhotelan, kuliner, home industri, dan transportasi. Sebab pada event ini terjadi ledakan pengunjung dari luar daerah, tambahnya dihadapan asisten Walikota Emil Emir El Maulid, Forkopimda, pengurus komite sekolah, alumni  dan undangan lainnya.     

Secara terpisah  kepada pers  guru pembimbing , Dervita,  didampingi ketua pelaksana, Naufaldi Amirul Arif, sekretaris  Putri Nabila Maifa, siswa Kelas-II IPA SMAN-1 Padang Panjang, menyebut lomba terdiri dari 8 cabang, yakni, Matematika, Biologi, Fisika, Bahasa,Inggris dan IPS. Berikut non akdemik, hafiz Quran 2 juz, desain poster dan tari kreasi Minang.

Total hadiah yang disediakan oleh panitia sebesar Rp 30 juta lebih. Itu terdiri hadiah uang tunai, piala dan piagam. Sementara itu terkait sumber dana antara lain dari insert peserta, sumbangan alumni SMA negeri/SMAN-1 Padang Panjang, sponsor dan sumbangan lepas dari donatur lainnya.

Batik Birru dimulai tahun 2011 hanya tingkat Sumbar dengan peserta sekitar 400-an orang. Memperlombakan 2 bidang studi, Matematika dan Bahasa Inggris. Sejalan waktu cabang lomba dan peserta kian berkembang.

Maskot kompetisi yang satu ini sosok berwajah birru menggunakan batik birru dengan jempol terangkat serta senyum mengembang. Birru di sini bukan hanya bermakna warna, tapi lebih bermakna kebaikan yang diambil dari Bahasa Arab.

Pengamatan Editor,  sepanjang pagi hingga siang Minggu kemaren,  yang juga menarik dari rangkaian  OS-BB  2019 ini adalah penampilan randai  pada jam istrirahat oleh murid SMAN-1 Padang Panjang, dimana selain menghibur pengunjung para murid membuktikan  kepiawaiannya dalam melestarikan dan memperkenalkan kesesinian tradisi Minangkabau kepada pengunjung yang  juga berasal dari luar Sumbar.

Dibagian lain,  untuk parkir  kendaraan  yang membawa peserta, guru dan keluarga  sebagai pendamping   ada yang numpang di komplek  Secata-B di Guguk Malintang, seberang SMAN-1. Kafe hingga pedagang asongan seperti bakso tusuk  ditepi tepi jalan serta  stand kuliner dan souvenir yang dikelola murid SMAN-1 ramai oleh pembeli. ** Berliano Jeyhan 

Share
Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*