Anggota DPRD Lutra Harus Hidup Sederhana dan Berwibawa

Petrus Palebangan Rantetoding, ST bersama salah seorang rekannya.
Petrus Palebangan Rantetoding, ST bersama salah seorang rekannya.

Luwu Uara.-  Anggota DPRD Luwu Utara (Lutra) adalah wakil rakyat yang dipilih langsung oleh rakyat melalui pemilu yang demokratis. Menjadi kewajiban wakil rakyat untuk mencontohkan gaya hidup sederhana.

Sebagai sebuah pola hidup, apalagi wakil rakyat, kesederhanaan menjadi penting dikedepankan, ujar Ketua Fraksi Partai Nasdem, Petrus Palebangan Rantetoding, ST kepada media ini, Minggu(17/3/2019).

Bagi Lebang panggilan akrab anggota DPRD Luwu Utara, hidup sederhana tidaklah harus pura-pura miskin. Namun menjalani hidup dengan apa adanya.

“Hidup sederhana jangan dimaknai pura-pura. Hidup harus otentik apa adanya, adanya hari ini naik Kijang ya jangan paksa membeli mobil mahal, ” tutur anggota Komisi II DPRD Lutra.

Anggota DPRD jelas perlu hidup sederhana, menunjukkan pola hidup yang lebih merakyat. Tidak hanya membanggakan kekayaan namun justru loyal terhadap tugasnya.

Sebagai sebuah representasi rakyat ya harus sederhana, apa adanya. Meskipun punya mobil mewah ya kalau turun ke dapil jangan dipakai, kita harus merakyat, sarannya.

Sebelumnya, DPRD menjadi sorotan karena gaya hidup hedonis anggotanya. Ada anggota DPR yang memiliki banyak mobil. ** Rasyid

Previous Image
Next Image

info heading

info content

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*