Hilang di Talang, Sapi Milik Manok Ditemukan di Pasar Ternak Muaro Paneh

Talang, Editor. Pencurian ternak kembali marak di beberapa tempat di nagari Talang. Dua ekor sapi milik Manok (46) salah seorang warga Koto Gaek Talang, kecamatan Talang, Habupaten Solok digasak maling, Rabu (7/2) lalu. Satu ekor sapi diantaranya ditemukan kembali di pasar ternak Muara Panas, Senin (12/2).

Menurut Manok, ditemukan satu ekor sapinya tersebut bermula ketika ia diajak oleh temannya yang berjualan semangka untuk pergi ke pasar ternak Di Muara Panas hari Senin pagi sekitar pukul 08.30 WIB.

Setiba dipasar, Manok membantu temannya yang berjualan semangka tersebut untuk membelah semangka yang akan dijual. Sekira pukul 11.00 WIB Manok berjalan-jalan untuk sekedar melihat kondisi dipasar ternak. Namun ia dikejutkan oleh sapinya yang terlihat dipasar ternak tersebut hendak dijual.

Karena yakin dengan yang ia lihat adalah sapi miliknya yang hilang beberapa hari lalu, Manok pun bergegas datang ke Mapolsek Bukit Sundi untuk melaporkan kenyataan yang dilihatnya.

Menurut manok ia bertemu langsung dengan Kapolsek Bukit Sundi Iptu Nafris,SH yang kemudian mendampinginya ke tempat sapinya dijual tersebut untuk mengamankan orang yang diduga mencuri dan menjual sapinya itu. Setelah melakukan penangkapan, sapi dan orang yang diduga mencuri dan menjual sapi tersebut dibawa ke Mapolsek Gunung Talang untuk proses selanjutnya, karena menurut Manok ia telah melaporkan pada hari kejadian sapinya hilang tersebut ke Mapolsek Talang.

Manok menjelaskan, sapi tersebut hilang sejak hari Rabu pekan lalu sekitar pukul 03.00 WIB. Menurut orang yang hendak menjual, sapi ini sudah dibawa ke Padang sebelumnya, tapi dibawa kembali ke Muara Panas senin pagi untuk dijual oleh yang mengambilnya karena sudah memiliki surat yang entah dari mana didapatnya.

“Saya berharap polisi dapat menemukan pencurinya beserta jaringan pencurian ternak ini, karena sudah sangat meresahkan warga dan menghantui masyarakat yang membuat masyarakat berfikir dua kali untuk memelihara ternak sapi, kerbau dan ternak lainnya. Malahan saya sudah pernah mengusulkan kepada wali nagari untuk mendirikan pos ronda di beberapa titik di nagari Talang, namun belum ada perkembangang sampai saat ini,” kata Manok

Hingga berita ini diturunkan, sapi manok dan orang yang diduga hendak menjual sapi tersebut masih berada di Mapolsek Gunung Talang untuk penyidikan lebih lanjut.** Roni Akhyar

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*