Bupati Solok, Gusmal: Awasi Generasi Muda Dari Dampak Negatif Kemajuan Teknologi

Arosuka, Editor.- Kita harus peka terhadap situasi daerah kita saat ini, terlebih pada masalah pendidikan, sebab sudah banyak anak-anak sekarang yang kurang memiliki minat baca. Selain itu juga mesti peka dengan berbagai bentuk perkembangan teknologi, sehingga tidak ada generasi muda kita yang terjerumus pada dampak negatif teknologi yang ada.

Hal itu diungkapkan Bupati Solok Gusmal, SE, MM saat membuka secara resmi Seminar Pendidikan Tingkat Propinsi Sumatera Barat dalam rangka Hari Guru Nasional Ke 73 yang bertema “Peningkatan Kompetensi Guru Dan Tenaga Kependidikan Untuk Penguatan Karakter” di Ruang Solok nan Indah Kantor Bupati Solok, Sabtu (24/11).

Lebih lanjut dikatakan bupati, untuk meningkatkan karakter peserta didik, pemerintah Kab. Solok telah melakukan beberapa upaya, seperti pembentukan Sekolah Umum Berbasis Pesantren (SUBP), magrib mengaji dan subuh berjamaah.

“Pahami setiap nilai yang terkandung dalam Pancasila dan UUD 1945 yang merupakan dasar negara kita,” kata Gusmal.

Sementara itu Ketua PGRI Kab. Solok Dr. Asrinur M.Pd dalam sambutanyya mengatakan, mari bersama kita wujudkan Kab. Solok yang berkarakter melalui generasi-generasi yang terdidik melalui peningkatan kualitas kita sebagai tenaga pendidik dan kependidikan serta lakukan berbagai inovasi yang kreativ dalam mendidik.

“Kita akan selalu berusaha menyelesaikan berbagai bentuk persoalan terutama dibidang pendidikan,” kata Asrinur.

Sebelumnya ketua pelaksana kegiatan melaporkan, seminar itu diikuti 400 orang peserta yang terdiri dari pengurus PGRI se Prop. Sumbar dan kepala SMP/SMA sederajat se Kab. Solok. Kegiatan bertujuan untuk mengembangkan wawasan guru mengenai perlunya pendidikan karanter bagi generasi muda.

Hadir pada kegiatan ini Rektor UIN Imam Bonjol Padang Dr. H. Eka Putra Wirman, Lc. MA, Ketua PGRI Prop. Sumbar Zainal Akil dan Ketua PGRI Kab/Kota se Prop. Sumbar. ** Rhian/Doni/Hms

[tribulant_slideshow gallery_id=”3″]

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*